Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Mandiri KUA Kecamatan Kalipuro


 

    Kalipuro, 9 Oktober 2024 – Kantor Urusan Agama Kecamatan Kalipuro menggelar bimbingan calon pengantin (Bimwin) mandiri di Kantor Urusan Agama (KUA) setempat. Kegiatan yang dihadiri oleh sepuluh pasang calon pengantin ini dipimpin oleh H. Achmad Siddiq, S.Ag., M.H.I, yang menyampaikan materi tentang tiga pilar keluarga sakinah. 

Dalam sesi tersebut, H. Achmad Siddiq menekankan pentingnya membangun fondasi yang kuat dalam keluarga untuk mencapai kebahagiaan dan keharmonisan. Selain itu, Imam Wahyudi, S.H., juga memberikan pemaparan mengenai dinamika keluarga, menjelaskan tantangan dan cara menghadapinya dalam kehidupan berumah tangga.

Kepala KUA Kalipuro, H. Saiful Karim, S.Ag., M.Pd.I, berharap kegiatan ini dapat memberikan bekal yang bermanfaat bagi para calon pengantin dalam mempersiapkan kehidupan baru mereka. Kegiatan Bimwin ini diharapkan dapat mengurangi angka perceraian dan meningkatkan kualitas kehidupan keluarga di masyarakat. 

Kegiatan berjalan lancar dan diakhiri dengan sesi tanya jawab, di mana para peserta aktif mengajukan pertanyaan seputar permasalahan dalam kehidupan berkeluarga.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama