Penerimaan Mahasiswa PKL Fakultas Dakwah UIN KH Achmad Shiddiq Jember di Kemenag Banyuwangi



Banyuwangi, 13 Januari 2025 – Aula bawah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi menjadi saksi penerimaan mahasiswa Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Shiddiq (UINKHAS) Jember. Acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan Fakultas Dakwah 1, Muhibbin, M.Si., yang mewakili pihak UINKHAS Jember.

Dalam sambutannya, Muhibbin menyampaikan pentingnya mahasiswa untuk mampu beradaptasi dengan lingkungan sekitar tempat PKL. "Mahasiswa akan dibagi dalam dua kelompok yang tersebar di satu kecamatan dengan sistem PKL berbasis riset dan semangat moderasi beragama," ungkapnya. Muhibbin menambahkan, di masa depan, 50% dari PKL ini akan bersifat riset, sementara sisanya adalah reguler, dengan fokus pada pembelajaran moderasi beragama langsung dari masyarakat yang beragam di Banyuwangi.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, yang diwakili oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha Drs. H. Moh. Jali, M.Pd.I., menyampaikan bahwa Kemenag dan UIN merupakan satu keluarga yang saling melengkapi. "Kemenag Kabupaten Banyuwangi merasa terhormat dipercaya oleh UINKHAS sebagai tempat PKL bagi mahasiswa Fakultas Dakwah. Ini menunjukkan kepercayaan tinggi terhadap kualitas pembelajaran yang ada di sini," ujar Jali.

Kabupaten Banyuwangi dikenal sebagai salah satu daerah dengan Kampung Moderasi Beragama, yang telah mendapatkan peringkat kedelapan nasional pada tahun 2024. Salah satu contohnya adalah Desa Yosomulyo di Kecamatan Gambiran. Jali berharap hasil riset yang dilakukan oleh mahasiswa PKL ini dapat memberikan kontribusi nyata bagi pengembangan moderasi beragama di Indonesia.

Dengan semangat yang tinggi, diharapkan mahasiswa PKL dapat mengimplementasikan ilmu yang mereka peroleh serta memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya dalam memperkuat nilai-nilai moderasi beragama di Banyuwangi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama