Evaluasi Program PKL di KUA, Kepala KUA dan Dosen Pamong Apresiasi Kinerja Mahasiswa
Bangorejo: 10 Februari 2025 Program Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dilaksanakan oleh mahasiswa di Kantor Urusan Agama (KUA) Bangorejo kini memasuki pekan ke ke empat (4 ) yang perlu adanya evaluasi program yang sudah berjalan. Pada hari ini, dilaksanakan pertemuan antara Kepala KUA Bangorejo, Bapak H.Yusron suhaimi, S.H,I , serta dosen pamong yang turut serta dalam program ini untuk memberi masukan hasil kerja mahasiswa selama menjalani PKL.
Pertemuan tersebut bertujuan untuk memberikan umpan balik terhadap pelaksanaan program PKL yang sudah berlangsung beberapa minggu terakhir. Evaluasi ini juga menjadi ajang diskusi untuk melihat apakah tujuan dari program PKL dapat tercapai, baik dari segi kualitas pelayanan maupun pembelajaran bagi mahasiswa.
Bapak Kepala KUA , menyampaikan apresiasinya terhadap kinerja mahasiswa PKL. "Saya sangat puas dengan kontribusi mahasiswa yang sudah membantu memperlancar administrasi pernikahan, pencatatan dokumen agama, serta pengelolaan sistem layanan digital,serta turun langsung ke masyarakat. Keaktifan mereka dalam memberikan informasi kepada masyarakat sangat membantu kami dalam meningkatkan efisiensi layanan," ujarnya.
Selama masa PKL, mahasiswa tidak hanya diberikan tugas administratif, tetapi juga terlibat langsung dalam pelayanan publik di bidang agama. Para mahasiswa juga menunjukkan inisiatif untuk mempermudah proses digitalisasi layanan, termasuk membantu pendaftaran nikah online, Pindah nikah dan lain-lain.
Dosen Pamong, Ustadz Badri, S,Pd,I, dalam evaluasi tersebut, memberikan masukan konstruktif. "Secara keseluruhan, mahasiswa kami telah menunjukkan kemajuan yang signifikan dalam mengaplikasikan teori yang mereka pelajari di kampus ke dalam praktik di KUA. Tentu saja, ada beberapa hal yang masih perlu diperbaiki, terutama dalam komunikasi dan cara menyampaikan informasi kepada masyarakat. Namun, kami sangat mengapresiasi dedikasi dan komitmen mereka dalam melaksanakan tugas," jelasnya.
Pertemuan ini juga membahas rencana program-program PKL kedepan. Salah satu saran yang diajukan adalah mengadakan pentas seni dan pertunjukan lainya bekerjasama dengan Pemerintahan Desa Temurejo dan penyusunan buku saku bagi mahasiswa PKL untuk mempersiapkan mereka lebih matang sebelum turun langsung ke lapangan.
Sebagai penutup, Bapak Kepala mengungkapkan harapannya agar program PKL ini terus berlanjut dan dapat melibatkan lebih banyak mahasiswa dari berbagai jurusan, untuk menciptakan sinergi yang lebih baik antara dunia akademik dan praktis dalam pelayanan publik.
Dengan adanya evaluasi ini, diharapkan kualitas program PKL di KUA semakin meningkat dan dapat memberikan manfaat yang lebih besar, baik bagi mahasiswa maupun masyarakat.(kuabango2025@gmail.com)