Kepala Kemenag Banyuwangi Tanam Pohon Matoa di Wilayah KUA Rogojampi


 

 Gerakan nasional penanaman satu juta pohon matoa yang diinisiasi oleh Kementerian Agama Republik Indonesia dalam Peringatan Hari Bumi 2025 turut diikuti oleh Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi.

Kepala Kantor Kementerian Agama (KanKemenag) Kabupaten Banyuwangi, Chaironi Hidayat hadir dalam acara simbolis penanaman pohon matoa di wilayah Kantor Urusan Agama (KUA) Rogojampi. (22/04/2025).

Aksi yang dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia khusunya di satker madrasah dan KUA di Banyuwangi ini sangat diapresiasi oleh KanKemenag Banyuwangi. Chaironi menyampaikan bahwa, "Aksi ini bukan hanya program penghijauan saja tapi lebih lama kita memandang bahwa bumi kita ini bukan warisan nenek moyang tapi meminjamnya dari anak cucu kita".

Kankemenag Banyuwangi berharap masyarakat pada umumnya bisa membantu memberikan kontribusi nyata terhadap pelestarian alam seperti yang dilaksanakan serentak ini yaitu penanaman pohon matoa di Warung Kelopo Siji Pancoran, Rogojampi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama