BERITA KEGIATAN JAMAAH HAJIKUA KECAMATAN LICIN
Vaksinasi dan Tes Kebugaran Jamaah Haji Kecamatan Licin
Licin, Sabtu 26 April 2025 – Bertempat di Puskesmas Licin, seluruh jamaah haji yang berasal dari Kecamatan Licin mengikuti kegiatan vaksinasi dan tes kebugaran. Kegiatan ini dimulai pada pukul 07.00 WIB dengan olahraga bersama sebagai bentuk pemanasan sebelum pelaksanaan tes kesehatan.
Setelah kegiatan olahraga, para jamaah mengikuti vaksinasi minginitis secara berurutan yang dipimpin oleh Ibu Hajjah Sari Tim kesehatan Puskesmas Licin. Tes ini merupakan bagian dari prosedur persiapan keberangkatan haji yang bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh jamaah dalam kondisi sehat dan siap secara fisik menjalankan ibadah di tanah suci.
Hadir untuk memberikan support Kepala KUA Kecamatan Licin, Bapak Haji Holis, S.Pd I, menyampaikan harapannya agar seluruh jamaah haji senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, serta kelancaran dalam menunaikan ibadah haji.
"Semoga seluruh jamaah yang berangkat haji tahun ini selalu sehat dan diberikan kelancaran dalam beribadah di tanah suci tanpa halangan apapun. Aamiin," ucap beliau.
Kegiatan ini berlangsung dengan tertib sampai akhir acara dan penuh semangat dari para jamaah yang antusias menyambut keberangkatan mereka ke Tanah Suci.(@hm)